Jokowi Angkat Dirut PLN Bukan @fadjroeL, Netizen "Kecewa"
Pemerintahan Jokowi melalui kementerian BUMN dalam RUPS yang diadakan Selasa kemarin (23/12/2014) akhirnya memilih mantan Direktur BRI, Sofyan Basir, sebagai Direktur Utama PLN periode 2014-2019.
Selepas terpilih, mantan Dirut BRI ini pun mengungkapkan rasa leganya. "Rasanya luar biasa," ujarnya sambil tersenyum, disambut gelak tawa awak media, di Kementerian BUMN, Jakarta, Selasa (23/12/2014) malam.
Terpilihnya Sofyan Basir sebagai Direktur Utama PLN mendapat tanggapan dari para netizen (pengguna internet) di social media.
Di twitter, netizen yang selama ini berharap aktivis Fadjroel Rachman yang akan menjadi Dirut PLN merasa "kecewa". Karena selama ini, di twitter Fadjroel lewat akun twitternya @fadjroeL menjadi tempat pengaduan masalah listrik, terutama saat terjadi gangguan atau pemadaman.
"Kecewa pajrul tidak jd Dirut PLN. Namun sy yakin dan percaya, dia akan tetap meretweet keluhan listrik mati ke akun PLN," tulis netizen @kristwianto.
Fadjroel yang selama ini sangat getol menjadi pendukung utama Jokowi di social media, sampai saat ini belum dapat "jatah" jabatan, sehingga netizen menyayangkan.
"Hadooh @fadjroel kebagian apa kak jokowi," komen @GusYehia atas terpilihnya Sofyan Basir sebagai Dirut PLN.
Bahkan Indra J Piliang, aktivis muda Golkar pendukung Jokowi, juga ikut berkelakar atas tidak terpilihnya Fadjroel sebagai Dirut PLN.
"Cc Jubir Mati Lampu @fadjroeL RT @korantempo: Akhirnya, Sofyan Basir Resmi jadi Dirut PLN," tulis @IndraJPiliang.
"Lihat Display Picture @fadjroeL baru 'Ngeh' kalau DP nya mikey mouse :D. Galaukah pajrul takjd dirut PLN?" tulis netizen @yudissejahtera.
Walau Fadjroel tidak terpilih sebagai Dirut PLN, netizen masih berharap Fadjroel tetap menampung laporan dan keluhan seputar listrik yang sampai saat ini masih menjadi problem besar Indonesia.
"Tapi laporan listrik mari tetep ke @fadjroeL "@korantempo: Akhirnya, Sofyan Basir Resmi jadi Dirut PLN http://bit.ly/1JO3QD8" tulis netizen @aspiiin.
0 Response to "Jokowi Angkat Dirut PLN Bukan @fadjroeL, Netizen "Kecewa" "
Post a Comment