Asiiik... Kunjungan Kenegaraan Ke Luar Negeri, Jokowi Ajak Keluarga



Hari ini, Sabtu 8 November 2014, adalah hari yang bersejarah buat Joko Widodo (Jokowi). Karena untuk pertama kalinya sejak dilantik jadi Presiden, Jokowi hari ini melakukan kunjungan pertama kenegaraan ke luar negeri.

Kunjungan keluar negeri ini istimewa, selain China menjadi negara pertama yang dikunjungi Jokowi, Presiden juga mengajak keluarga ikut dalam acara kenegaraan ini. Kalau istri Presiden tentu itu bagian dari rombongan resmi yang lazim, namun Jokowi juga mengajak anaknya untuk jalan-jalan ke luar negeri (tentu dibiayai negara).

Seperti diberitakan detikcom, putri Jokowi Kahiyang Ayu yang beberapa waktu lalu gagal lolos tes CPNS, ternyata ikut dalam rombongan acara resmi kepresidenan menggunakan pesawat Presiden. Berikut liputan dari detikcom:

Begini Putri Jokowi Kahiyang Ayu Ketika di Pesawat Kepresidenan

Putri Jokowi, Kahiyang Ayu ikut dalam perjalanan ke Beijing, China. Kahiyang menemani sang ibu Iriana yang ikut dalam rombongan. Mengenakan pakaian warna hijau, Kahiyang menyapa ramah sejumlah penumpang yang sudah lebih dahulu di pesawat.

"Apa kabar," kata Kahiyang dengan senyum di atas pesawat kepresidenan di Halim Perdanakusumah, Jakarta, Sabtu (8/11/2014) pagi tadi.

Kahiyang berjalan menuju ruang VVIP. Sayangnya, dia tak mau berkomentar saat ditanya sejumlah hal. Mulai dari tes CPNS hingga urusan cincin ibunya. Dia memilih senyum dan terus berjalan.

Dalam rombongan itu Presiden Jokowi menuju KTT APEC ini ada beberapa menteri yang ikut antara lain Menko Perekonomian Sofyan Djalil dan Mendag Rachmat Gobel.

Rombongan akan melakukan perjalanan ke Beijing, ke Myanmar untuk forum ASEAN, dan Australia untuk G20.

sumber: http://news.detik.com/read/2014/11/08/142334/2742726/10/begini-putri-jokowi-kahiyang-ayu-ketika-di-pesawat-kepresidenan

Hebat memang Jokowi, sebagai seorang bapak dia tahu bagaimana cara menghemat untuk jalan-jalan ke luar negeri. Anaknya yang tidak seharusnya ikut acara kenegaraan juga diajak plesir. Tentu dengan membebani uang negara. Kalau dalam istilah orang Jawa ini "Aji Mumpung". Dan tenang aja, kalau pejabat lain di masa SBY melakukan hal ini akan jadi bulan-bulanan media, tentu tidak akan berlaku untuk Jokowi, media selalu memback-up Jokowi. Apapun itu.

http://presentasi.videomotivasi.com/

0 Response to "Asiiik... Kunjungan Kenegaraan Ke Luar Negeri, Jokowi Ajak Keluarga"

Post a Comment