Jokowi: Minggu Depan itu Bisa Senin, Selasa, Rabu, Kamis, Jumat, Sabtu

Kisruh antara KPK dan Polri tak kunjung diselesaikan oleh Jokowi. Selain itu, dilantik atau tidaknya Komjen Budi Gunawan menjadi Kapolri masih gamang. Namun Presiden berjanji akan menyelesaikan persoalan antara KPK dan Polri tersebut.

“Masih mengkaji sejumlah pertimbangan-pertimbangan. Saya selesaikan semuanya minggu depan. Ada yang harus saya selesaikan dulu (karenanya baru minggu depan diputuskan).

Minggu depan itu bisa Senin, Selasa, Rabu, Kamis, Jumat, Sabtu. Tidak lama tapi memang ada yang harus saya rampungkan dulu,” ujar Jokowi seusai membuka Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Badan Narkotika Nasional (BNN) 2015.

Presiden pun membenarkan ada pertemuan di Istana Merdeka pada Selasa 3 Februari 2015 kemarin dengan petinggi parpol pendukung yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Hebat (KIH), diantaranya Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri, Ketum PKB Muhaimin Iskandar, Ketum PKPI Sutiyoso, Sekjen Partai Nasdem Patrice Rio Capela dan Ketum Partai Hanura Wiranto.

Jokowi mengaku pertemuan tersebut membahas KPK dan Polri.

“Ya saya enggak perlu ditutup-tutupi, ya masalah KPK, Polri," ujarnya

0 Response to "Jokowi: Minggu Depan itu Bisa Senin, Selasa, Rabu, Kamis, Jumat, Sabtu"

Post a Comment