DR Hariman Siregar saat pidato di Kongres PRD (24/3) [Liputan6] |
Tokoh Aktivis 65, DR. Hariman Siregar menegaskan sejak awal rakyat sudah salah memilih Joko Widodo dan Jusuf Kalla untuk memimpin Indonesia. Pasalnya, mereka berdua hanyalah petugas partai.
“Sekarang terbukti, Jokowi makin kacau balau. Jokowi tak bisa lepas dari kepentingan partai pendukungnya. Jadi di mata rakyat saat ini kalau Jokowi tak nurut ya tidak didukung partai. Jokowi terlihat makin plin-plan,” ujar Hariman disela-sela acara kongres Partai Rakyat Demokratik (PRD) di Hotel Acacia, Jakarta Pusat (24/3).
Tudingan Jokowi plin-plan kata Hariman bukan tanpa alasan. Saat ini terlihat Jokowi sedang bingung dengan permasalahan bangsa yang sudah semakin menggunung tanpa ada solusi konkrit. Jokowi masih terjebak dalam cengkeraman partai pendukungnya.
“Makanya Jokowi harus diingatkan mengurus pemerintahan Indonesia yang besar ini tak cukup hanya dengan pencitraan. Hukuman mati, BBM, pengendalian harga bahan pokok hanya sebatas citra, tidak ada bukti nyata,” tegas Hariman
Oleh karena itu, menurut Hariman, tidak mengherankan jika banyak aktivis maupun relawan pendukung Jokowi yang memilih balik badan. Hariman menegaskan, Jokowi-JK harus segera disadarkan, dan jika tidak mau sadar juga yang harus ditumbangkan. (rz/eramuslim)
0 Response to "Tokoh Angkatan 65: 'Sejak Awal Rakyat Sudah Salah Pilih Jokowi'"
Post a Comment