ISIS, Skenario Amerika Serikat & Permainan Intelijen
Mantan aktivis gerakan Islam, Haji Encep Hernawan, bercerita soal Islamic State of Irak and Syria (ISIS) di Indonesia. Encep mengklaim ISIS tidak ada di Indonesia.
Encep lantas mengungkap soal sejarah ISIS yang muncul pasca tumbangnya kekuasaan Saddam Husein. Dia mengatakan bahwa persoalan ISIS adalah skenario Amerika Serikat yang merasa terganggu dalam invasinya di Timur Tengah, lalu mengkambing hitamkan ISIS.
Encep, yang sekarang menjabat ketua Gerakan Reformasi Islam Komite Penegak Syariah mengatakan bahwa 16 warga negara Indonesia yang hilang di perbatasan Turki itu tidak mempunyai akses dengannya. Bahkan dia menuding 16 orang tersebut adalah mata-mata.
"Jangan-jangan mereka operasi intelijen. Orang di sana (ISIS) juga heran ngapain mereka ke sini," kata Encep dalam sebuah diskusi di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Jumat 20 Maret 2015.
Dia mengatakan bahwa radikalisme tidak akan berkembang di Indonesia karena cara berjihad tidak cocok dengan gaya Indonesia.
"Kita medan juang ada tiga, dakwah, amar makruf nahi munkar, dan ketiga jihad. Kalau mau dakwah ke Palestina kita mati terbunuh karena di sana gerbangnya jihad. Kalau di Indonesia itu dakwah," tambahnya.
Sumber: VIVAnews
0 Response to "ISIS, Skenario Amerika Serikat & Permainan Intelijen"
Post a Comment